Apa Penyebab Selulit dan Bagaimana Mengatasinya?

Perawatan kulit sangat penting untuk menjaga kecantikan penampilan seorang wanita. Namun ada kalanya masalah kulit timbul tanpa bisa dihindari. Salah sati contohnya adalah timbulnya selulit secara perlahan-lahan pada area paha. Selulit membuat kulit Anda yang tadinya halus menjadi bergelombang dan menebal mirip kulit jeruk yang kering. Meski tidak mengganggu kesehatan, namun sering kali selulit justru mengganggu penampilan karena pemiliknya akan merasa kurang percaya diri.
Cara Mengatasi Selulit
Apa sebenarnya yang menjadi penyebab selulit masih belum bisa dipastikan. Ada banyak faktor yang menjadi pemicu terjadinya masalah kulit ini baik faktor dari dalam maupun luar tubuh, yaitu:
1.    Penumpukan lemak di kulit misalnya saat setelah mengandung.
2.    Faktor genetik atau keturunan.
3.    Kurangnya asupan air minum.
4.    Diet yang kurang sehat.
5.    Metabolisme tubuh yang lebih lambat.
6.    Kurangnya aktifitas fisik tubuh.
7.    Perubahan hormonal.

Dari beberapa faktor penyebab selulit di atas, wanita hamil memiliki prosentasi lebih besar untuk bisa terkena selulit karena faktor lemak dan hormonalnya yang berubah.

Lalu bagaimana cara mengatasi selulit pada paha? Caranya tentu saja dengan menghindari yang bisa menjadi pemicunya. Perbanyak air minum adalah cara yang paling mudah. Selain itu jangan lupa melakukan aktifitas fisik yang cukup agar kulit menjadi tetap elastis dan sehat. Bagi yang sudah memiliki selulit, tambahkan cara penanggulangannya dengan memakai kosmetika perawatan kulit berselulit yang bisa Anda temukan di https://www.nivea.co.id/saran/kulit-bagus/selulit-pada-paha-124.

Nivea memiliki body serum untuk wanita yang kaya akan moisturizer untuk memberikan kelembaban, vitamin dan mineral penting agar mengembalikan kehalusan tubuh seperti semula. Anda bisa memilih salah satu atau mengkombinasikan produk serum tersebut untuk mendapatkan hasilnya. Selulit perlahan-lahan akan memudar seiring seringnya Anda menggunakan serum tersebut untuk kembali menutrisi kulit. Jangan lupa untuk tetap melakukan kegiatan yang sehat seperti olahraga, minum air putih dan menghindari stres pemicu kelainan hormonal yang bisa membuat selulit datang lagi. Tetap terlihat cantik, nyaman dan menawan dengan body serum dari merk kosmetika ternama di Indonesia.
Belanja Celana Boxer Cowok dan Cewek
LihatTutupKomentar