Kiat Jitu Mencari Apartemen Untuk Dijadikan Hunian

apartemen jakarta

Kiat Jitu Mencari Apartemen Untuk Dijadikan Hunian - Saat ini, kita semua tentu tahu dampak apa saja yang ditimbulkan oleh Corona Virus Disease 2019 atau lebih dikenal dengan istilah Covid-19 ini. Hampir segala aspek kehidupan kehidupan di dunia saat ini terkena imbasnya. Dunia seolah dibuat tidak berdaya. Ribuanh orang meninggal dunia sia-sia. Meski begitu mencekam dan menekan perekonomian, namun ternyata permintaan konsumen akan sebuah hunian melonjak drastis. Dari data trend pencarian di google saya menemukan kalau pencarian dengan kata kunci Apartemen Jakarta di google pencarian cukup tinggi dalam 7 hari terakhir.

Dari fakta ini saya menarik kesimpulan kalau orang-orang ini mungkin sengaja mencari layanan atau agen-agen yang menjual apartemen untuk dihuni selama Masa Karantina Virus Corona ini. Bisa jadi begitu, ya? Karena mungkin di daerah yang mereka tinggal saat ini dirasa tidak nyaman dan rentan terhadap penularan virus, karenanya beberapa dari mereka memutuskan untuk menyewa Apartemen untuk dihuni dalam beberapa waktu.

Nah, terkait data pencarian apartemen di google yang cukup besar ini, sebagai bahan pertimbangan untuk teman-teman, kali ini saya ingin sedikit berbagi kiat-kiat jitu dalam mencari apartemen untuk dijadikan hunian. Karena kita tahu mencari dan menemukan apartemen sewaan yang sesuai dengan keinginan tidak selalu mudah. Banyak faktor yang harus dipertimbangkan sebelum menentukan pilihan.

Berikut Beberapa Kiat Jitu Mencari Apartemen

Pertama: Cari Tahu dan Pastikan Ketersediaan Semua Kebutuhan Anda

Langkah pertama yang mesti dilakukan adalah membuat daftar kebutuhan dan hal-hal apa saja yang kita butuhkan. Pastikan juga apakah kebutuhan-kebutuhan tersebut tersedia atau tidak di apartemen yang akan disewa. Ini penting dilakukan guna memastikan apartemen yang dipilih memiliki semua fitur yang dibutuhkan karena jika apartemen teman-teman sewa ternyata tidak memiliki semua fitur yang sesuai dengan kebutuhan, ini bisa saja menjadi ganjalan sehingga situasi hidup di apartemen ini menjadi tidak nyaman.

Kedua: Lakukan Riset

Setelah membuat daftar kebutuhan yang teman-teman lakukan berikutnya adalah mengkroscek semua informasi dari semua apartemen yang tersedia sebelum menentukan pilihan. Di jaman internet ini, cara kroscek yang paling gampang adalah melalui internet. Untuk keperluan ini, teman-teman di area ibukota bisa mengecek info semua apartemen di link ini : Jual Apartemen Jakarta. Tahapan penelitian atau kroscek ini akan memberikan bayangan tentang jenis properti yang tersedia di semua apartemen.

apartemen jakarta

Ketiga: Membuat Perbandingan

Setelah melakukan riset, teman-teman bisa melakukan perbandingan dari satu apartemen dengan apartemen lainnya. Langkah ini bisa dilakukan lewat internet. Tapi saran saya, lebih baik mengunjungi langsung dan melihat-lihat beberapa apartemen yang dirasa cukup memenuhi kebutuhan. Dalam kunjungan langsung ini teman-teman akan mendapatkan ide dan gambaran tentang fasilitas-fasilitas yang tersedia serta berapa biaya yang dibutuhkan jika semua fasilitas ini kita pakai. Melalui penghuni-penghuni yang lebih dulu tinggal di sana, kita bisa mendapatkan informasi penting baik negatif atau positif terkait apartemen yang sedang kita kroscek ini.

Hal ini sangat membantu karena dua alasan penting. Pertama memberikan ide yang baik tentang jenis apartemen yang tersedia agar disesuaikan dengan anggaran. Kedua, memberi peluang untuk teman-teman agar bisa menawar harga. Teman-teman yang sudah melakukan riset terlebih dahulu tentu memiliki informasi tentang apartemen lain seperti fasilitas yang tersedia dan lainnya. Informasi-informasi ini bisa dipakai sebagai pembanding saat negosiasi sehingga harga sewanya bisa menjadi lebih murah.

Keempat: Minta Rekomendasi

Sebelum menentukan pilihan, teman-teman bisa juga meminta rekomendasi atau saran dari teman lain dan anggota keluarga tepercaya. Rekomendasi seperti ini bisa lebih berharga daripada rekomendasi atau testimoni yang ditemukan saat melakukan riset. Pendapat setiap orang tentang sesuatu selalu berbeda, karena itu selalu meminta rekomendasi dari orang yang kita kenal. Pendapat yang diberikan oleh teman dan anggota keluarga jauh lebih berharga karena mereka tidak memiliki kepentingan pribadi dalam bisnis sewa properti. 

Kelima: Menentukan Pilihan

Setelah melewati semua langkah-langkah di atas, langkah terakhir adalah menentukan pilihan apartemen mana yang akan disewa. Jika semua langkah di atas dilakukan makan proses menentukan pilihan ini tidak akan terlalu sulit.

Akhir kata, saya hanya berharap semoga tulisan Kiat Jitu Mencari Apartemen Untuk Dijadikan Hunian ini bisa bermanfaat untuk teman-teman dalam mencari  apartemen untuk dijadikan hunian.

Selamat Mencari!

Belanja Celana Boxer Cowok dan Cewek
LihatTutupKomentar

13 Komentar

  • Djangkaru Bumi 3.4.20
    Malakukan riset itu sangat penting
    Untung saja ada situs online yang bisa membantu
    • Bang Ancis 4.4.20 ✖
      Benar Mas Dj. Semoga semua orang bisa memanfaatkan semua fasilitas yang merupakan hasil dari perkembangan teknologi modern ini..
  • Agus Warteg 4.4.20
    Melakukan riset dan buat perbandingan sepertinya harus ya bang, jadinya tahu harga apartemen itu berapa, sementara saingannya harganya berapa.

    Makasih banyak tipsnya bang biarpun aku tidak mencari apartemen.��
  • SYM 4.4.20
    wah, dikota aku pun sdh mulai ada bangunan apartemen.. mungkin bs jd referensi.
  • YSalma 5.4.20
    Mencari apartemen sesuai dengan kebutuhan, dekat tempat kerja atau kegiatan lain di Jakarta, untuk saat ini harus benar-benar di survey dengan jeli ya, bang. Untung ada situs online yang sangat membantu.
  • Kopiah Putih 7.4.20
    Betul, mas. Selain melakukan riset sendiri, minta pendapat pada orang lain itu juga penting. Dua hal ini sangat berpengaruh dalam proses memilih apartemen.
  • Rudi Chandra 7.4.20
    Beruntungnya karena kemajuan teknologi, kita bisa melakukan riset melalui internet dahulu, sehingga tidak asal pilih yang nantinya bisa disesali.
  • fanny_dcatqueen 7.10.20
    Sejak pandemi apartmen suamiku juga banyak yg nanyain :D. Nth mereka mau nyewa bulanan, hanya utk isolasi kurasa. Tapi sayangnya apartmen itu udh lama disewa dan kontraknya diperpanjang trus Ama yg nyewa. Mostly orang2 yg nanyain apartmen kami itu Krn diksh tau dari temen2nya, yg kebetulan temen suami juga :D. Seneng sih jd banyak yg tertarik, tp sayangnya udah ada yg nyewa juga. Lagian sebagai penyewa , kami jd lebih hati2 Nerima orang mas. Agak keberatan aja sih kalo dipake untuk isolasi mandiri. Untung aja penyewa yg skr dokter, jadi agak lebih yakin kalo dia bakal resik :)
Cancel